Menghapus secara pRofesional

Menghapus secara Profesional
Eraser merupakan tools penghapus file, folder atau isi hard disk secara permanen. Dengan tools ini, data yang dihapus tidak bisa di recover kembali oleh pihak manapun. Untuk proses penghapusan, anda cukup memilih task baru dan menentukan objek yang akan dihapus. apakah file, folder atau harddisk. Setelah itu anda tinggal menjalankan fungsi RUN untuk menghapus objek yang sudah anda tentukan. Saat bekerja, tools ini mendukung enam metode penghapusan, yakni metode gutmann, dua metode US-DoD, Pseudorandom Data, Only first dan schneier. Untuk menghapus secara permanen, disarankan menggunakan metode gutmann, Metode ini diyakini dapat menghapus data dalam 35 kali proses. Dengan begitu, kemungkinan recover data yang sudah dihapus dengan metode ini sangat kecil. Tools ini juga menyediakan fungsi penghapusan terjadwal melalui scheduler. Dengan fungsi ini, anda bisa mengatur data file yang akan dihapus kemudian hari secara otomatis. Walaupun dari sisi tampilan tidak ada yang menarik, fungsi yang hanya fokus untuk menghapus data membuat tools ini dapat bekerja secara maksimal.

Eraser 5.86
freeware
www.heidi.ie

Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan mendapat kiriman artikel terbaru dari Tito-kun.com di inbox anda:



0 komentar:

Posting Komentar

Do not Spamming

Tutorial Software - Panduan praktis penggunaan Software, Tips, Trik dan petunjuk untuk mengoptimalkan cara kerja software. Semuanya bisa didapatkan disini Software dan cara penggunaannya.

 

© 2008 Tutorial Software: Menghapus secara pRofesional
Design by Tito-KUN